SMPN 1 KAPONGAN

Telepon:0338 673260

KANTIN SISWA

KANTIN SISWA

Kantin  adalah sebuah ruangan dalam sebuah gedung yang dapat digunakan pengunjungnya untuk makan, baik makanan yang dibawa sendiri maupun yang dibeli di sana. Kantin sendiri harus mengikuti prosedur tentang cara mengolah dan menjaga kebersihan kantin. Makanan yang disediakan kantin haruslah bersih dan halal. Jenis-jenis makanan yang disediakan pun minimal harus memenuhi 4 sehat 5 sempurna. Biasanya para siswa harus mengantri dalam sebuah jalur yang disediakan untuk membeli makanan.

Fasilitas kantin sekolah di SMPN 1 Kapongan menyediakan makanan pilihan atau sehat untuk siswa yang dilayani oleh petugas kantin. Secara fisik, kantin sekolah terletak di sebelah ruang pertemuan sekolah, juga menyedikan makanan pilihan yang diizinkan oleh sekolah. Disinilah peran sekolah dalam mengatur dan memanajemen kantin sehingga kantin sekolah tidak hanya sebatas fisik saja. Keberadaan kantin di sekolah, tidak hanya sekedar untuk memenuhi kebutuhan makan dan minum siswa semata, namun juga dapat dijadikan sebagai wahana untuk mendidik siswa tentang kesehatan, kebersihan, kejujuran, saling menghargai, disiplin dan nilai-nilai lainnya.

Kantin sekolah menyediakan makanan dan minuman yang sehat, bergizi dan praktis dan sudah terjamin ke-halal-annya dan aman dikonsumsi untuk para siswa. Makanan dan Minuman di Kantin tidak menggunakan pewarna makanan, serta zat-zat penyedap makanan serta pengawet yang membahayakan kesehatan warga sekolah. Kantin sekolah juga berfungsi tempat bersosialisasi warga sekolah dan sebagai temat diskusi warga sekolah yang menghasilkan ide ide brilian. Warga Sekolah juga ikut menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.

 

;